Tips N Trik mengembalikan SMS yang terhapus pada Smartphone- seringkali karena kesibukan dan terburu-buru dalam membersihkan folder kotak masuk di HP kita tak jarang Sms atau pesan yang penting didalam kotak masuk SMS kita ikut terhapus Pdahal SMS tersebut cukup penting bisa berisi pesan dari orang tercinta ataupun berisi kode verifikasi tertentu. Nah bagaimana jika hal tersebut terjadi?
Sebenarnya dengan kecanggihan smartphone sekarang terlebih yang berjalan dengan sistem operasi android tentu saja hal tersebut bisa dilakukan, asalkan kita mengerti cara untuk memaksimalkan fitur android di smartphone kita, nah pada kesempatan kali ini Tim kita sudah merangkum tips n trik cara mudah mengembalikan SMS yang terhapus di HP android.
Tips kali ini memang membutuhkan tambahan aplikasi yang bisa anda unduh di google playstore atau jika tidak ketemu anda bisa mencarinya langsung via browser, namun akan lebih baik jika HP android anda sudah dalam keadaan Rooted namun jika belum dalam keadaan Rooted pun hal ini tetap bisa dilakukan, simak caranya dibawah ini:
Dengan Aplikasi WonderShare Dr.Fone
Salah satu aplikasi besutan developer terkemuka, sebelumnya Developer ini mengembangkan software untuk keperluan manajemen perangkat android via PC seperti halnya Bluestack. Namun bukan hanya itu saja Dr fone juga mengembangkan Software yang bisa digunakan untuk recovery file seperti mengembalikan file yang terhapus pada perangkat Android seperti Gambar, SMS, file audio ataupun kontak yang pernah terhapus bahkan percakapan call in atau history call juga bisa dikembalikan oleh aplikasi besutan dr.fone ini.
- Sebelumnya anda harus mendownload dulu Software Wondershare yang bisa anda download langsung dari situs resminya setelah itu anda install aplikasi tersebut di Laptop/PC anda.
- Setelah terinstall di PC anda. sekarang anda coba masuk kemenu setting/pengaturan pada HP android anda kemudian klik menu devloper option dan pilih/centang pilihan USB debungging jika menu developer option tidak ditemukan coba anda pilih menu About didalam menu setting dan klik hingga muncul psan “you are now a developer” setelah itu anda bisa kembali kemenu awal
- Sekarang anda coba buka aplikasi wondershare dr.fone di laptop/PC anda setalah sebelumnya HP android anda dihubungkan via kabel USB, setelah itu aplikasi dr.fone akan melakukan autorun dengan merecognize perangkat Android anda dan akan muncul pesan pop-up dan anda pilih “allow” pada pesan tersebut.
- Setelah perangkat Android terkoneksi dengan aplikasi wondershare , coba anda buka aplikasi wondershare dan klik “Start” sehingga proses searching data pada HP android anda segera dilakukan, proses ini biasanya memakan waktu beberapa menit saja tergantung besaran kapasitas internal pada HP android anda
- Setelah proses searching dan scanning dilalui, anda coba klik pilihan “messaging” kemudian anda pilih SMS yang sudah terhapus dan ingin anda kembalikan dengan hanya mencentang pilihan ceklis box pada SMS tersebut. Sebelumnya anda harus yakin terlebih dahulu bahwa pesan SMS tersebut memang pesan yang ingin anda kembalikan atau recovery. Setelah tercentang anda bisa klik tombol recovery.
- Setelah dipilih atau diklik pilihan recovery tersebut biasanya pesan atau SMS sudah kembali tersimpan pada folder kotak masuk di HP android anda.
Mudah bukan, namun jika cara diatas masih belum cukup mengembalikan file yang terhapus, anda bisa mencoba cara berikut ini yang kurang lebih sama prosedurnya.
Dengan Aplikasi MyJad Android SMS recovery
Sesuai dengan namanya yakni SMS recovery tentu saja fungsi utama dari aplikasi ini adalah untuk mengembalikan SMS yang terhapus pada perangkat Smartphone Android anda namun aplikasi ini juga kompatible dengan perangkat Iphone.mari kita coba kehandalannya
- Sebelumnya anda harus mendowload aplikasi ini pada laman website resminya untuk kemudian anda install pada laptop/PC anda.
- Setelah terdownload dan terpasang pada Laptop anda sekarang coba anda hubungkan perangkat Android anda dengan laptop via kabel USB. Setelah sebelumnya anda aktifkan pilihan “USB debugging” seperti metode dengan aplikasi wondershare diatas.
- Setelah HP android terhubung dengan Laptop maka autorun untuk mendeteksi perangkat yang terhubung akan secara otomatis dilakukan,dan kemudian aplikasi MyJAD akan melakukan proses scanning secara otomatsi pada perangkat Android anda.
- Setelah proses scanning selesai coba anda pilih menu “message” pada aplikasi MyJad
- Dan kemudian akan muncul berbagai pesan SMS yang pernah terhapus dengan warna merah sedangkan jika SMS berwarna hitam berarti SMS tersebut masih tersimpan di folder kotak masuk HP android anda,nah sekarang tinggal pilih SMS mana saja yang akan dikembalikan (recovery) dengan cara menceklis ceklis box pada tiap-tiap SMS tersebut.
- Setelah anda yakni dengan SMS yang akan direcoveri tersebut silahkan anda klik tombol “recovery” pada aplikasi MyJAd dan proses recovery akan berlangsung, lama atau tidaknya tergantung berapa banyak SMS yang direcovery namun proses ini tak akan berlangsung lama.
- Setelah proses selesai akan muncul pesan pop up, anda tinggal klik “OK” itu berarti proses recovery untuk mengembalikan pesan yang terhapus telah berhasil dan SMS sudah bisa dilihat difolder kotak masuk pada HP anda, silahkan cabut kabel USB yang terpasang pada HP dan Laptop anda.
Nah demikianlah dua metode untuk mengembalikan pesan yang terhapus pada HP android anda, semoga dengan tips cara mudah mengembalikan pesan SMS yang terhapus pada HP android ini bisa membuat problem anda terselesaikan dan anda bisa kembali menggunakan SMS tersebut jika ternyata isinya memang berisi pesan penting ataupun kode rahasia Semoga bermanfaat. Terima kasih.
Leave a Reply