Harga dan spesifikasi lengkap Xiaomi Redmi 3s – satu lagi besutan terbaru dari produsen Xiaomi yang siap meramaikan persaingan smartphone dikelas entry-level yang kali diberi nama Xiaomi Redmi 3S. Pihak vendor mendesain smartphone ini dengan dapur pacu berspesifikasi lumayan gahar serta desain yang kurang lebih mirip dengan seri Redmi 3 pro atau bisa dibilang desainnya sama persis. Hanya saja pada seri terbarunya kali ini Xiaomi mendesain smartphonenya dengan berbagai peningkatan seperti dari chipset yang digunakan yang sudah mengadopsi besutan Snapdragon 430 serta kualitas prosessor pengolahan grafis yang lebih tinggi dengan mengandalkan GPU Andreno 505 dan untuk urusan photography Redmi 3s ini mengandalkan kamera beresolusi 13 megapiksel. Nah jika anda tertarik dengan smartphone ini ada baiknya anda membaca ulasan detailnya dibawah ini:
Dari segi desain yang diusungnya redmi 3s ini memang sama persis dari segi desain dan ukuran dengan pendahulunya Redmi 3. Dengan tampilan body berbahan alumunium alloy berdimensi P 139,9mm x L 69,6mm dan ketebalan hanya 8,3mm membuat Redmi 3s tampil dengan begitu elegan dan premium serta bobot hp ini hanya sekitar 144gram sehingga nyaman dioperasikan dengan satu tangan bukan hanya itu saja pada Xiaomi redmi 3s ini telah dibekali dengan fitur Fingerprint sensor yang diletakan pada bagian belakang bodinya, fitur yang sama juga terdapat pada redmi 3 pro. Fitur fingerprintnya ini terbukti lebih responsif untuk membaca sidik jari dan terbukti aman untuk melindungi smartphone ini dari akses yang tidak diinginkan.
Pada segi layar yang digunakan pada Redmi 3s ini telah terpasang layar berjenis IPS ( In-plane Switching) seluas 5 inchi dengan kerapatan layar mencapai 294ppi sehingga ketajaman dan kecerahannya akan sangat terjaga.hanya saja untuk sektor perlindungan pada Redmi 3s ini masih belum diketahui jenisnya jadi anda harus memasang screen protektok sebagai tameng perlindungan anti gores pada smartphone ini. Smartphone redmi 3s hadir untuk segmen entry level guna menandingi smartphone pabrikan lain seperti meizu M3s yang memiliki ukuran layar yang sama hanya saja untuk chipset yang digunakan Meizu lebih memilih menggunakan buatan Mediatek berarsitek 64bit.
Untuk sektor hardware pada smartphone Redmi 3s ini mengalami peningkatan yang cukup menonjol meskipun dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau dengan mengandalkan chipset besutan Qualcomm seri Snapdragon 430 berprosessor delapan inti otak berjenis 64bit dengan dua bagian prosessor (Quad-Core 1,4Ghz + Quad-Cortex 1,1Ghz) serta dukungan dari GPU seri Andreno 505 yang membuat performa grafis dan visualisai smartphone ini lebih powerfull dibanding para pendahulunya.
Jika dibandingkan dengan spesifikasi chipset penduluhunya redmi 3s memang masih kalah cepat karena pada redmi 3 pro chipset yang digunakan sudah mengusung tipe snapdragon 616 Octa-Core dual channel namun anda tak perlu khawatir terhadap performa Redmi 3s karena didalamnya telah terpasang Pengolahan grafis seri terbaru sehingga berbagai aplikasi multimedia dan game HD akan berjalan mulus pada smartphone ini. plus fitur pengisian baterai Quick charge yang mampu mempersingkat pengisian daya pada smartphone Redmi 3s ini.
Guna menyimpan berbagai file serta aplikasi yang terinstall pada smartphone yang satu ini telah disediakan ruang penyimpanan internal berkapasitas 16Gb dan 32Gb dengan RAM berkapasitas 3GB untuk varian internal 32Gb dan RAM 2Gb untuk internal 16GB dengan begitu otomatis harga Redmi 3s varian 32GB akan dibandrol lebih mahal. Pada kedua varian ini telah disediakan slot eksternal memori berjenis hybrid yang sanggup menampung daya maksimal hingga 128GB.
Untuk menyuplai tenaga pada smartphone ini telah disediakan baterai berkapasitas 4100mah Li-ion non Removable yang bisa dibilang cukup besar plus fitur Quick charge yang menjamin pengisiaan akan semakin singkat sehingga mampu diandalkan untuk menikmati fitur multimedia dan berlama lama bermain game favorit anda.sedangkan untuk sektor OS yang digunakan Redmi 3s ini masih mengandalkan android seri lollipop dan belum support OS android marshmallow tetapi mungkin pihak Xiaomi kedepannya akan menyediakan update untuk smartphone ini. serta interface dari miUI 8 yang semakin mempercantik tampilannya.
Meskipun dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau, pihak Xiaomi membekali Redmi 3s ini dengan spesifikasi kamera utama yang lumayan tinggi dengan resolusi 13 megapiskel bersensor CMOS dengan bukaan lensa mencapai aperture F/2.0 yang dimaksimalkan oleh LED flash serta fitur autofocus phase detection.sehingga jepretan kameranya akan sangat fokus dan tajam serta mampu menangkap objek dengan fokus yang sangat cepat sedangkan untuk sektor rekaman video Redmi 3s ini mampu menghasilkan video berkualitas 1080p@30fps full HD.
Beralih kebagian kamera depan pada smartphone ini telah tersedia lensa kamera 5megapiksel autofocus dengan aperture mencapai F/2.2 yang sanggup menghasilkan kualitas video yang setara dengan kamera utamanya. Jika dilihat spesifikasi kamera utama pada smartphone Xiaomi Redmi 3s ini lumayan menggiurkan terlebih harga yang ditawarkan kepasaran tidak lebih dari 2 jutaan saja.
Urusan konektifitas smartphone ini terbilang cukup lengkap dengan fitur koneksi 4G LTE maupun 3G HSPA yang didukung fitur Dual Sim yang membuat anda lebih fleksible dalam memilih layanan operator. Untuk fitur lain telah tersedia koneksi nirkabel dari Wi-Fi dual band dan bluetooth 4.1 dan koneksi kabel dari port microUSB. Sedangkan untuk navigasi smartphone ini sudah terinstall aplikasi GPS dari glonass. Nah kira kira berapa harga persis untuk Redmi 3s ini?
Untuk harga yang ditawarkan pada Redmi 3s ini berkisar mencapai $106USD Rp.1.400.000 untuk varian internal 16GB dan untuk varian 32Gb harga yang ditawarkan berkisar USD136$ atau sekitar Rp.1.800.000 bisa dibilang harga yang ditawarkan xiaomi untuk samrtphone terbarunya ini sangatlah terjangkau jika melihat spesifikasi yang ditawarkan. Pihak Xiaomi mempersiapkan Redmi 3s untuk bersaing dengan smartphone Meizu M3s yang juga bersaing disegmen pasar yang sama. Nah tinggal anda pilih yang mana yang menurut anda menarik untuk dimiliki. Semoga ulasan kali ini bermanfaat.
kesimpulan | |
Plus Redmi 3s | Minus Redmi 3s |
|
|
|
|
|
|
| |
| |
|
Leave a Reply