Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Note 8 dengan Model Firmware SM-N950U

Mengetahui spesifikasi ponsel sebelum membelinya sangat penting dilakukan. Untuk itulah pada kesempatan kali ini kami akan berbagai sebagian spec dari Samsung Galaxy Note8. HP ini menggunakan model firmware SM-N950U yang didukung prosesor, CPU, dan GPU andal.

Firmware sendiri berperan penting untuk menjaga kinerja HP tetap maksimal. Jika ada gangguan dari perangkat lunak tersebut, maka biasanya HP juga mengalami gangguan. Maka dari itulah penting sekali untuk selalu update ke versi yang terbaru.

Read More

Selain bisa langsung melalui menu pengaturan, kamu bisa upgrade dengan cara flashing. Cara ini dianggap ampuh untuk mengatasi berbagai permasalahan ponsel, misalnya stuck logo, touch screen kurang sensitif, dan bahkan ketika terserang virus dan malware.

Untuk melakukannya, kamu perlu firmware Samsung sesuai versi yang diinginkan. Sayangnya kali ini kita tidak membahas bagaimana cara flashing Samsung Galaxy Note8, melainkan mengetahui spesifikasi penting yang dimiliki.

Display

Kamu bisa menggunakan HP ini dibawah sinar matahari karena dibekali teknologi layar Super AMOLED. Untuk ukurannya sendiri lumayan besar, yakni 6.3 inches. Dengan resolusi 1440 x 2960 pixels, ponsel ini dilindungi Corning Gorilla Glass 5 yang aman dari goresan.

Kamera

Kita beralih ke kameranya, karena termasuk salah satu pertimbangan yang penting. Galaxy Note8 dibekali dua kamera utama, masing-masing 12MP wide dan 12MP telephoto. Sementara kamera depan juga dua, namun resolusinya hanya 8MP + 2MP.

Jaringan

Jaringan terbaru yang memiliki kecepatan terbaik saat ini adalah 5G. Karena HP Samsung ini diluncurkan tahun 2017, maka dipastikan belum mendukung jaringan tersebut. Namun jangan khawatir, kamu tetap mendapatkan jaringan 4G yang lumayan kencang.

Baca Juga :   DramaQu dan Dampaknya pada Industri Hiburan Digital

Performa

Selain yang disebutkan diatas, yang tidak kalah penting adalah melihat performa nya. Meski bukan produk Samsung terbaru, namun HP ini dibekali chipset Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835. Dukungan CPU Octa-core dan GPU Adreno 540 semakin mendukung kinerjanya.

Saat pertama kali diluncurkan memang masih menggunakan Android 7.1.1 atau Nougat. Tetapi kamu bisa upgrade hingga ke versi 9.0 dengan firmware yang sesuai. Silahkan download di https://galaxyfirmware.com/model/SM-N950U/ dan pilih yang terbaru.

Memori

RAM juga sangat penting dijadikan bahan pertimbangan sebelum membeli HP. RAM menentukan kecepatan akses dari aplikasi dan juga hal lain selama digunakan. HP Samsung ini dibekali RAM 6GB dan didukung pilihan ROM 64GB, 128GB, dan 256GB.

Harga Samsung Galaxy Note8

Selain melihat spesifikasi, penting juga untuk mempertimbangkan harga yang ditawarkan. Percuma jika perangkat tersebut sangat bagus, tetapi harganya mahal dan tidak terjangkau. Karena ada beberapa pilihan ROM, harganya juga berbeda.

Selain itu, lokasi dimana kamu membeli juga menentukan harga karena masing-masing tempat berbeda. Namun sebagai patokan, harganya masih di kisaran 6 juta hingga 12 juta rupiah. Semakin mahal jika kamu memilih kapasitas penyimpanan yang besar.

Demikian yang dapat kami sampaikan mengenai spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Note8. Dengan adanya artikel ini, harapan kami adalah dapat membantu kamu yang sedang bingung menentukan pilihan. Meski masih banyak spec lainnya, namun diatas kami anggap yang paling penting.

Related posts